Rapat Monitoring dan Evaluasi Kepaniteraan Triwulan I
Kamis 20 Maret 2025
Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kinerja Kepaniteraan Pengadilan Pasangkayu Triwulan I kembali diselenggarakan di Ruang Kerja Panitera Pengadilan Agama Pasangkayu Rapat dipimpin oleh Panitera Pengadilan Agama Pasangkayu Bapak Akyadi, S.I.P., S.H.I., M.H, serta dihadiri oleh para Panmud beserta para staf kepaniteraan. Acara diawali dengan pemaparan laporan kinerja kepaniteraan oleh para Panmud.